Wednesday, July 25, 2012

Melalui kesadaran yang jernih, maka kita dapat memperhatikan kekeruhan/riak/gelombang yang datang atw yang timbul atw terjadi dalam diri (angan2, keinginan, nafsu, n berbagai ego)
Ketika semua hal tersebut mampu dikenali, maka kesadaran otomatis akan menjadi lautan/samudera atas kekeruhan/riak/gelombang tadi, nampak jelas terasa, semua terjadi hanya pada permukaannya saja, bahkan badai tak pernah mampu menyentuh ketenangan dasar samudera itu sendiri

Permukaan samudera adalah gambaran jiwa sebagai umpama diatas fitrah manusia, sementara samudera adalah gambaran kedalaman "diri" yang paling suci dimana tak bisa dilihat melalui kasat mata kecuali melalui rasa yang paling hakiki (essensi), dan dasar samudera adalah gambaran tempat paling dalam dimana hanya ada satu yang Hak sebagai yang Sejati.

(E)

No comments:

Post a Comment